UTU Raih Akreditasi Baik Sekali, Mahasiswa Aceh Barat Mengapresiasi

Laporan: Tim SA Center
(Foto: Muhammad Faris Alfattah, Dok, Ist)

MEULABOH - Universitas Teuku Umar (UTU) telah meraih akreditasi Baik Sekali dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Seperti diketahui, UTU merupakan salah satu kampus yang terkenal di lintas Barat Selatan Aceh.

Terkait dengan pencapaian UTU tersebut, salah satu mahasiswa UTU, Muhammad Faris Alfattah, mengungkapkan rasa bangganya terhadap kampus terhijau di Aceh itu.

"Alhamdulillah, saya selaku mahasiswa UTU mengungkapkan rasa bangga terhadap kampus ini, semoga ke depan UTU bisa mampu menembus rekor nasional atau internasional sebagai salah satu kampus terbaik", ujarnya, Selasa (15/02/2021).

Faris juga menyebutkan, bahwa kemajuan UTU saat ini tak terlepas dari kontribusi para mahasiswa maupun masyarakat.

"Mahasiswa dan masyarakat tentu berperan penting sehingga UTU bisa maju seperti sekarang, semoga ke depannya lebih banyak inovasi yang dilahirkan oleh UTU untuk dunia", harapnya.
Share:
Komentar

Berita Terkini