Pangdam IM Silaturahmi ke Kantor Keuchik Kampung Baru, Dukung Penegakan Syariat Islam

Laporan: Azhar author photo

Liputan23.Com | Banda Aceh - Pangdam Iskandar Muda (IM) Mayjen TNI Achmad Marzuki bersilaturahmi ke Kantor Keuchik Kampung Baru, Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Selasa, 16 Maret 2021. Dalam kunjungan tersebut, Pangdam IM didampingi Aslog Kolonel Reki Feriyanto dan Kasdim-0101/BS. Turut hadir Danramil Baiturrahman dan Babinsa.

Kunjungan Pangdam IM bersama rombongan disambut hangat Keuchik Kampung Baru, Tgk. Marwan Yusuf, didampingi perangkat desa setempat.

Dalam silaturahmi itu, Pangdam IM Mayjen TNI Achmad Marzuki meminta perangkat desa agar selalu menerapkan protokol kesehatan untuk pencegahan Covid-19.


Selain itu, Pangdam juga berharap Keuchik Kampung Baru senantiasa menjaga syariat Islam di wilayah desa ini. “Bapak Panglima Kodam Iskandar Muda juga menyampaikan siap membantu keuchik se-Aceh untuk menegakkan syariat Islam di tanah aulia ini melalui Babinsanya demi mendapatkan ridha Allah SWT,” kata Keuchik Kampung Baru, Tgk. Marwan Yusuf, dalam keterangannya dikirim ke kepada wartawan seusai silaturahmi itu.

Keuchik Marwan merasa sangat kagum dengan kepribadian Pangdam IM yang dinilai begitu sederhana dan merakyat. “Bapak Panglima sangat ingin sekali syariat Islam di Aceh dilaksanakan dengan sepenuh hati, supaya Aceh ini makmur sentosa,” ujar Keuchik Marwan.


“Contoh kecil, Blang Padang untuk sementara waktu sudah ditutup di malam hari. Karena banyak sekali pasangan bukan muhrim yang berdua-duaan di lokasi Blang Padang setelah mata hari terbenam, mereka berbuat maksiat, kita juga kena imbasnya,” kata Keuchik Marwan mengutip pernyataan Pangdam IM.

Keuchik Marwan menambahkan, dirinya bersama perangkat Desa Kampung Baru sangat terharu mendengar hal itu, karena apa yang Pangdam lakukan sangat tepat dan sesuai dengan tuntunan Islam. “Semoga Panglima selalu dalam lindungan Allah SWT,” ucap Keuchik Marwan.

[]

Share:
Komentar

Berita Terkini