Bule Asal Amerika Nikahi Gadis Aceh dengan Mahar Emas Murni 15 Mayam, Statusnya Masih Warga Amerika

Laporan: Redaksi author photo

Resepsi pernikahan bule Amerika Benjamin Nobilio (41) dengan wanita Aceh bernama Rita Zahra (22) pada Minggu (22/11/2021). Benjamin memberikan mahar emas murni 15 mayam dan uang tunai Rp40 juta.(Foto/ist).
ACEH - Bule asal Amerika menjadi pembicaraan warga di Gampong Paya Peulawi, Kecamatan Birem Bayeun, Aceh Timur. Penyebabnya, pria bernama Benjamin Nobilio (41) ini melangsungkan resepsi pernikahan dengan wanita Aceh bernama Rita Zahra (22) pada Minggu (22/11/2021). Benjamin memberikan mahar emas murni 15 mayam dan uang tunai Rp40 juta.

Kendati sudah resmi menjadi suami warga Aceh, namun ternyata status Benjamin masih warga negara Amerika. Hal tersebut disampaikan Kepala Seksi Intelijen Kantor Imigrasi Kelas II B TPI Langsa, Teuku Adelian Muda.

Menurutnya, Benjamin datang ke Indonesia atau tepatnya ke Aceh menggunakan visa kunjungan yang dimohon secara online pada 7 November 2021 lalu. Dalam visa tersebut, kedatangannya bertujuan untuk menikahi Rita Zahra, gadis asal Desa Paya Peulawi, Kecamatan Birem Bayeun, Aceh Timur.

Adelian menambahkan, visa Venjamin hanya berlaku sampai 5 Januari 2022. "Berdasarkan pemeriksaan Imigrasi Langsa, Benjamin mengaku akan kembali ke Amerika awal Desember ini," ujar Adelian.

Diketahui, Saat pesta pernikahan, Muhammad Yusuf nama baru Benjamin Nobilio setelah memeluk Islam terlihat mengenakan pakaian adat Aceh Ulee Balang. Demikian juga Rita Zahara yang tampil dalam balutan baju adat Tanoh Rencong.(isda)

Share:
Komentar

Berita Terkini