Aceh Besar dan Simeulue Raih Juara 2 dan 3 pada Event MTQ Nasional TNI Angkatan Darat di Mabesad Jakarta

Laporan: REDAKSI author photo

Liputan23.com - Banda Aceh - Qari asal Aceh Besar, Radhi Ukhrawi dan Qariah asal Simeulue, Oriza Sativa, berhasil meraih juara 2 dan 3 pada event MTQ Nasional TNI Angkatan Darat di Mabesad Jakarta yang dilangsungkan sejak tanggal 18-22 April 2022.

Keberhasilan ini disambut hangat oleh Kabid Pengkaderan LPTQ Dinas Syariat Islam (DSI) Aceh, T Mardhatillah SHI MH. “Alhamdulillah, mereka berhasil menjadi juara di event Nasional,” ujarnya.

T. Mardhatillah yang juga Ketua Umum Forum Ukhuwwah Qari dan Hafiz Aceh itu lebih lanjut melaporkan, bahwa, Kodam Iskandar Muda mempercayakan LPTQ Aceh untuk memilih 6 orang peserta mewakili masyarakat umum untuk mengikuti MTQ Nasional TNI Angkatan Darat yg dilaksanakan di Jakarta, ke 6 orang peserta itu adalah Radhi Ukhrawi, M. Fayyad Autami, M. Raja Furqan, Oriza Sativa Syarifatun Munira, Syifa Ruchina.

“Namun, Alhamdulillah dua orang yang berhasil meraih juara yaitu Radhi dan Oriza,” kata Mardhatillah, Jumat (22/4/2022).

Sementara itu, Kapten Idul Hakimi yang dipercayakan sebagai ketua kafilah turut melaporkan bahwa disamping perwakilan masyarakat umum, MTQ antar Kodam se-Indonesia ini juga diikuti oleh anggota TNI dan anggota Persit dari masing masing Kodam seluruh Indonesia.

Ajang ini menjadi salah satu bukti bahwa TNI khususnya Angkatan Darat sangat peduli dengan syiar dan event-event keagamaan guna meningkatkan semangat beragama dalam masyarakat Indonesia.

Idrul juga mengucapkan terima kasih kepada LPTQ Aceh yang turut mengutus pendamping peserta atas nama Teuku Hafas Hafizie yang sangat telaten mengiring peserta pada saat penampilan di arena lomba.
Share:
Komentar

Berita Terkini