Wakapolda Aceh Hadiri Upacara Penurunan Bendera Merah Putih Yang Berlangsung Virtual Dengan Istana Merdeka

Laporan: REDAKSI author photo
Liputan23.com - Banda Aceh- Wakapolda Aceh Brigjen Pol. Dr. Drs. H. Agus Kurniady Sutisna, M. M., M. H, menghadiri upacara penurunan bendera merah putih dalam rangka Hut ke 77 kemerdekaan RI di Gedung Sekda Aceh, Banda Aceh, Rabu sore, tanggal 17 Agustus 2022.

Upacara penurunan bendera merah putih itu berlangsung virtual yang terhubung dengan Istana Merdeka, Jakarta, kata Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam siaran persnya, Rabu (17/8/22 ) sore. 

" Selain Wakapolda Aceh, pejabat yang hadir dalam upacara penurunan bendera merah putih secara virtual itu adalah  Sekda Aceh dr. Taqawallah, kemudian Pejabat TNI dan Polri, Pejabat Kejati, sejumlah Pejabat dan para undangan lainnya, " sebut Kabid Humas. 

Upacara penurunan bendera merah putih dalam rangka Hut ke 77 kemerdekaan RI tersebut diisi dengan sejumlah rangkaian kegiatan serta berlangsung khidmat dan lancar, tutup Kabid Humas.
Share:
Komentar

Berita Terkini